4. Penganan (Kue-Mue) Basah : Roti Belauk

Attayaya Butang Emas on 2009-09-03

RESEP

Bahan Untuk Diluar
- 500 gram tepung terigu
- 1 sendok teh ibu roti
- 1 gelas air

Bahan Isi
- 1 kg ikan tamban
- 2 buah nyiur, diparut dan dijadikan 5 gelas santan

Bumbu
- 50 gram cabe kering
- 12 ulas bawang merah
- 12 ulas bawang putih
- 2 ruas kunyit
- 2 ruas halia

Cara Membuat Kulit (diluar)
- Rendam ibu roti dengan air sampai kembang
- Cmpurkan tepung bersama air ibu roti aduk sampai rata, diamkan 30 menit
Cara Membuat Isi
- Ikan dibakar, setelah masak digiling halus
- Bumbu-bumbu juga digiling sampai halus
- Campurkan ikan dengan bumbu bersama santan dan aduk sampai rata
- Masak adonan sisi sampai kering dan berbentuk butiran-butiran halus
Cara Membuatnya
- Cetak adonan tepung tersebut, apakah bulat pipih atau bulat telur pipih, masukkan sedikit isi yang dimasak ditengahnya
- Kemudian digoreng sampai masak